Senin, 31 Oktober 2016

Ini lah Moodbooster Terbaik untuk Terus Menulis

Sore ini, tanpa firasat saya buka medsos. Maksud hati membuang jenuh karena tumpukan setrikaan masih menggunung. Lihat notifikasi kok banyak ya, ada mention pula dari seorang penulis keren. Hemm..., perlu dibuka nih, pikir saya mulai curious :)

Berharap ada kabar gembira karena hari ini sejak pagi kejadian sedih dan tidak menyenangkan terjadi satu persatu. Pernah membaca status seorang teman, bahw saat Tuhan mengirim kejadian tidak menyenangkan ( sedih bin mellow gitu ), maka Tuhan juga sudah mengirim pintu-pintu kebahagiaan untuk kita. Kalau saya lebih suka dengan redaksi  Al Qur'annya 'Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan' dikuatkan lagi dengan ayat sesudahnya, 'Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.' QS. Al Inshirah ( 94 ) :5-6

Pas di klik, mata melotot gak percaya. langsung scrool atas bawah ngikutin komen-komen yang ada. Dan... Alhamdulillah ternyata buku solo pertama saya yang terbit 2013 an masuk katalog buku dan penulis di FBF ( Frankfurt Book Fair ) 2016. Ya Allah, ngimpi pun enggak pernah, takut kebanting realita kalau ekpektasi terlalu tinggi. Kecewanya tuh berton-ton, asli nyesektul gak sih...

Dan ini lah yang bikin mood nulis naik lansung kayak dikerek sampai puncak tiang bendera hehehe :)



Walau event nya dah selesai, noraknya baru sekarang gak papa ya... Demikian juga saat dikasih tahu tidak semua buku yang ada di katalog di bawa ke Frankfurt, gak papa... segitu juga dah bersyukur banget. Karena dari baca-baca tentan FBF ternyata, ini pameran buku paling tua lho, dan juga bergengsi ( eit dah.. ). ajang penerbit dan penulis seduania saling bertemu untuk bekerja sama dalam bidang literasi.  Semoga ada kesempatan buku dan orangnya kelak ikutan datang ke sana, aamin.. aamiin... aamiin.. ( Bermimpilah dan Tuhan yang akan menjaga mimpi-mimpimu.. Andrea Hirata ).***






Tidak ada komentar:

Posting Komentar