Jika anda ingin memiliki sebuah usaha, cobalah melirik bidang yang
tidak biasa. Itu lah yang dilakukan oleh Indari Mastuti. Sosok yang dikenal
sebagai Women Business Spesialist ini melirik bidang yang merupakan hobinya
sejak keci yaitu menulis. Bagi Indari, menulis bukan hanya aktifitas
mengungkapkan isi hatinya. Tapi juga jalan untuk mengungkapkan
pendapat/pandangan pada orang lain. Passion itu lah yang menjadikannya memilih
penulis sebagai cita-cita saat masih kelas 4 SD.
Tahun 2004 adalah tahun penting dalam pencapaian cita-citanya. Di
tahun itu, Indari mulai menerbitkan buku. Setahun kemudian dia bergabung dengan
Kompas Gramedia Grup sebagai penulis bacaan remaja. Di tahun 2007, Indari
memutuskan untuk total dalam usaha kepenulisan. Maka dia pun membuka usaha
agensi naskah bernama Insdcript. Bukan hanya untuk mewadahi passionnya semata,
tapi karena keinginan berbaginya yang besar pada orang lain. “Saya ingin
membantu orang yang juga ingin menjadi penulis, tapi tidak tahu caranya,” ujar wanita
yang murah senyum ini.
Indari sadar sepenuhnya, memulai usaha yang lahir dari hobi dan
passion bukan berarti akan mulus. Tidak adanya pesaing tidak bisa dikatakan
sebagai keuntungan. Karena, pada kenyataannya pada saat itu belum ada yang
berpikir untuk membisniskan tulisan. “Pada saat itu orang masih merasa asing
mendengar agensi naskah. Konsumen pun banyak mengernyitkan dahi saat kami
datang dan memperkenalkan tentang agensi naskah. Itu lah tantangan yang kami
hadapi saat pertama kali mengelola Indscript.”
Maka, Indari pun berusaha mendapatkan kepercayaan klien dengan cara
memberikan edukasi tentang usaha agensi naskahnya. Proses edukasi yang terus
menerus akhirnya membuahkan hasil. Satu per satu klien memberikan kepercayaan
untuk bekerjasama dengan Indscript.
Belajar bisnis, itu juga yang dilakukan oleh Indari. Di tahun
2010-2012, wanita yang biasa di sapa Teh Iin ini banyak mengikuti kompetisi
bisnis. Selain hasil uang sebagai hadiah kemenangan, lebih dikenalnya Indscript
juga mentoring bisnis. Dari situ lah Indari banyak belajar tentang bisnis
hingga bisa menyempurnakan plan bisnis dan mengembangkan usahanya. Dengan ilmu
itu, Indari mengubah Indscript yang awalnya hanya agensi naskah menjadi
perusahaan jasa copywriting. Dengan perubahan ini, peluang untuk menambah klien
makin terbuka luas. Yang berarti bertambahnya pemasukan untuk Indscript. Dari
mulai perorangan dengan menawarkan pembuatan biografi sampai perusahaan untuk
penulisan promo tools perusahaan.
Masih menurut Indari, mengelola bisnis yang tidak biasa butuh
mental yang kuat dan kesabaran yang berlipat. Dalam mengembangkan Indscript, berbagai
anggapan miring pernah dia dapatkan. Alih-alih marah atau bersedih, Indari
lebih memilih tenang dan positif thinking. Semua isu negatif itu dijawab dengan usaha nyata salah satunya
dengan berbagi ilmu. Dan ternyata hasilnya, bukan saja ilmu yang semakin
bertambah tapi link dan relasi juga.
Dan kini, setelah 8 tahun berkembang, Indari bisa mengatakan
usahanya yang tidak biasa sudah bisa dinikmati. Nah..., anda ingin mencoba
usaha yang sesuai hobi dan passion? Coba ikuti apa yang sudah dilakukan Indari
dalam mengembangkan bisnisnya. Selamat mencoba...!***
Sumber foto
https://id.linkedin.com/pub/indari-mastuti/6a/955/720:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar